Agar produksi lada tinggi maka penggunaan tajar merupakan salah satu syaratnya. Namun saat ini persediaan kayu dari hutan untuk tajar mati sangat terbatas. Jadi, bagaimana caranya agar produksi lada tetap tinggi,tetapi biaya produksi rendah?
Saat ini lada bukan hanya sekedar bumbu dalam aneka makanan. Sang raja rempah-rempah ini juga sudah dimanfaatkan dalam industri parfum dan wewangian karena aroma harumnya yang khas. Tak heran bila kebutuhan lada kian meningkat setiap tahun. Harganya pun terbilang relatif stabil dan tinggi, dengan kata lain, prospek budi daya lada masih terbilang bagus untuk diusahakan. Berdasarkan karakteristik…