Teksbook
Budidaya Tebu Lahan Kering Berkelanjutan
Tebu merupakan tanaman tahunan dengan siklus hidup dapat mencapai 4-10 tahun yang mampu menghasilkan biomasa sangat tinggi. Tebu dibudidayakan di lebih dari 79 negara antara 36º7 LU (Lintang Utara) dan 31º0 LS (Lintang Selatan) atau di daerah tropika dan sub-tropika untuk digunakan sebagai bahan baku gula.
Tebu masuk di Indonesia khususnya di Jawa pada zaman penjajahan Belanda dan sebagai komoditas unggulan ekspor saat itu tebu dibudidayakan di lahan sawah, namun dalam perkembangannya penanaman tebu lahan sawah semakin terdesak dengan komoditas pangan lainnya, sehingga luas lahan tebu sawah semakin lama semakin menyempit. Salah satu strategi dan upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produksi tebu nasional adalah mengoptimalkan budidaya tebu khususnya di lahan kering menggunakan inovasi teknologi tepat guna yang sesuai seperti penggunaan benih mata tunas tunggal dan mikoriza, pembibitan dan pindah tanam bibit.
Tidak tersedia versi lain